context
stringlengths 29
19.9k
| question
stringlengths 12
101
| answer
dict |
---|---|---|
Orang tua adalah ayah dan/atau ibu seorang anak, baik melalui hubungan biologis maupun sosial. Umumnya, orang tua memiliki peranan yang sangat penting dalam membesarkan anak, dan panggilan ibu/ayah dapat diberikan untuk perempuan/pria yang bukan orang tua kandung (biologis) dari seseorang yang mengisi peranan ini. Contohnya adalah pada orang tua angkat (karena adopsi) atau ibu tiri (istri ayah biologis anak) dan ayah tiri (suami ibu biologis anak). Menurut Thamrin Nasution, orang tua merupakan setiap orang yang bertanggung jawab dalam suatu keluarga atau tugas rumah tangga yang dalam kehidupan sehari-hari disebut sebagai bapak dan ibu.Jika menurut Hurlock, orang tua merupakan orang dewasa yang membawa anak ke dewasa, terutama dalam masa perkembangan. Tugas orang tua melengkapi dan mempersiapkan anak menuju ke kedewasaan dengan memberikan bimbingan dan pengarahan yang dapat membantu anak dalam menjalani kehidupan. Dalam memberikan bimbingan dan pengarahan pada anak akan berbeda pada masing-masing orang tua kerena setiap keluarga memiliki kondisi-kondisi tertentu yang berbeda corak dan sifatnya antara keluarga yang satu dengan keluarga yang lain. | siapakah orang tua? | {
"answer_end": 93,
"answer_start": 17,
"text": "ayah dan/atau ibu seorang anak, baik melalui hubungan biologis maupun sosial"
} |
Banjir adalah peristiwa yang terjadi ketika aliran air yang berlebihan merendam daratan.[1] Pengarahan banjir Uni Eropa mengartikan banjir sebagai perendaman sementara oleh air pada daratan yang biasanya tidak terendam air.[2] Dalam arti "air mengalir", kata ini juga dapat berarti masuknya pasang laut. Banjir diakibatkan oleh volume air di suatu badan air seperti sungai atau danau yang meluap atau melimpah dari bendungan sehingga air keluar dari sungai itu..[3] | Apakah definisi dari banjir ? | {
"answer_end": 87,
"answer_start": 14,
"text": "peristiwa yang terjadi ketika aliran air yang berlebihan merendam daratan"
} |
Candi Penataran atau Candi Panataran atau nama aslinya adalah Candi Palah adalah sebuah gugusan candi bersifat keagamaan Hindu Siwaitis yang terletak di Desa Penataran, Kecamatan Nglegok, Kabupaten Blitar, Jawa Timur. Candi termegah dan terluas di Jawa Timur ini terletak di lereng barat daya Gunung Kelud, di sebelah utara Blitar, pada ketinggian 450 meter di atas permukaan laut. Dari prasasti yang tersimpan di bagian candi diperkirakan candi ini dibangun pada masa Raja Srengga dari Kerajaan Kadiri sekitar tahun 1200 Masehi dan berlanjut digunakan sampai masa pemerintahan Wikramawardhana, Raja Kerajaan Majapahit sekitar tahun 1415. | tahun berapakah Candi Penataran dibangun? | {
"answer_end": 528,
"answer_start": 517,
"text": "1200 Masehi"
} |
Ratu Laut Selatan adalah sebutan yang pada umumnya merujuk pada dua tokoh, yaitu Kanjeng Ratu Kidul dan Nyi Roro Kidul. Tokoh ini sangat populer di kalangan masyarakat Pulau Jawa dan Bali. Kepercayaan akan adanya penguasa lautan di selatan Jawa (Samudera Hindia) terutama dikenal oleh suku Sunda dan suku Jawa. Orang Bali juga meyakini adanya kekuatan yang menguasai pantai selatan ini. | Dari manakah asal kitah tentang Ratu Laut Selatan? | {
"answer_end": 187,
"answer_start": 168,
"text": "Pulau Jawa dan Bali"
} |
Kabupaten Tabalong adalah salah satu kabupaten di provinsi Kalimantan Selatan, Indonesia. Ibu kota kabupaten ini terletak di Kota Tanjung. Kabupaten ini memiliki luas wilayah 3.496km² dan berpenduduk sebanyak 218.954 jiwa (hasil Sensus Penduduk Indonesia 2010). Motto kabupaten ini ialah Saraba Kawa dalam bahasa Banjar yang berarti Serba Sanggup. | Berapa luas Kabupaten Tabalong? | {
"answer_end": 183,
"answer_start": 175,
"text": "3.496km²"
} |
Minangkabau atau disingkat Minang merujuk pada entitas kultural dan geografis yang ditandai dengan penggunaan bahasa, adat yang menganut sistem kekerabatan matrilineal, dan identitas agama Islam. Secara geografis, Minangkabau meliputi daratan Sumatera Barat, separuh daratan Riau, bagian utara Bengkulu, bagian barat Jambi, pantai barat Sumatera Utara, barat daya Aceh, dan Negeri Sembilan di Malaysia.[2] Dalam percakapan awam, orang Minang seringkali disamakan sebagai orang Padang, merujuk pada nama ibu kota provinsi Sumatera Barat Kota Padang. Namun, mereka biasanya akan menyebut kelompoknya dengan sebutan urang awak, bermaksud sama dengan orang Minang itu sendiri.[3] | dimanakah letak Minangkabau ? | {
"answer_end": 257,
"answer_start": 243,
"text": "Sumatera Barat"
} |
Honda memasuki industri otomotif setelah Perang Dunia II, di mana pesaing sesama Jepang seperti Toyota dan Nissan telah memulai lebih dahulu. Maka, Honda selalu melakukan sedikit perbedaan dari kompetitornya. Produknya yang bertahan lama, seperti Accord dan Civic, selalu menggunakan penggerak roda depan, sehingga menjadi tradisi Honda. Honda selalu memasang teknologi ke dalam produk-produknya, pertamanya sebagai kelengkapan opsional, kemudian menjadi kelengkapan standar. Contohnya adalah rem anti terkunci, power steering sensitif kecepatan, dan injeksi bahan bakar multi-port awal 1980-an. Honda juga meluncurkan merek mewah Jepang pertama yaitu Acura tahun 1986, mobil sport berbahan aluminium Honda NSX, dan teknologi pengaturan katup yang disebut VTEC. | Siapakah kompetitor Honda? | {
"answer_end": 113,
"answer_start": 96,
"text": "Toyota dan Nissan"
} |
Gunung Salak berusia relatif tua sehingga memiliki beberapa puncak. Geoposisi puncak tertinggi gunung ini ialah 6°43' LS dan 106°44' BT dan dinamakan Puncak Salak I dengan ketinggian puncak 2.211 m dari permukaan laut (dpl.). | Berapa tinggi Gunung Salak? | {
"answer_end": 197,
"answer_start": 190,
"text": "2.211 m"
} |
Dalam matematika dan ilmu komputer, algoritme adalah prosedur langkah-demi-langkah untuk penghitungan. Algoritme digunakan untuk penghitungan, pemrosesan data, dan penalaran otomatis. | Apa itu algoritme ? | {
"answer_end": 101,
"answer_start": 53,
"text": "prosedur langkah-demi-langkah untuk penghitungan"
} |
Kota Medan memiliki luas 26.510 hektare (265,10km²) atau 3,6% dari keseluruhan wilayah Sumatera Utara. Dengan demikian, dibandingkan dengan kota/kabupaten lainya, Medan memiliki luas wilayah yang relatif kecil dengan jumlah penduduk yang relatif besar. Secara geografis kota Medan terletak pada 3° 30' – 3° 43' Lintang Utara dan 98° 35' - 98° 44' Bujur Timur. Untuk itu topografi kota Medan cenderung miring ke utara dan berada pada ketinggian 2,5 - 37,5 meter di atas permukaan laut. | Berapakah luas kota Medan? | {
"answer_end": 39,
"answer_start": 25,
"text": "26.510 hektare"
} |
Tidak lama kemudian pada Januari 1868, pecah Perang Boshin (Perang Tahun Naga) yang diawali dengan Pertempuran Toba-Fushimi. Dalam pertempuran itu, tentara Domain Choshu dan tentara Domain Satsuma mengalahkan tentara mantan keshogunan. Kekalahan tersebut memungkinkan Kaisar Meiji mencopot semua kekuasaan yang dimiliki Yoshinobu, dan restorasi secara resmi dapat dimulai. Pada 3 Januari 1869, Kaisar mengeluarkan deklarasi formal tentang pengembalian kekuasaan ke tangannya: | Kapan zaman Meiji dimulai ? | {
"answer_end": 37,
"answer_start": 25,
"text": "Januari 1868"
} |
Guglielmo Marconi () adalah seorang insinyur listrik Italia dan peraih hadiah Nobel, terkenal setelah mengembangkan suatu sistem telegrafi tanpa kabel yang dikenal sebagai "radio". Ia menerimanya bersama Karl Braun tahun 1909. | Kapankah radio ditemukan ? | {
"answer_end": 225,
"answer_start": 221,
"text": "1909"
} |
Harry Potter dan Batu Bertuah adalah novel pertama dalam seri Harry Potter karangan J.K. Rowling yang akan terdiri dari tujuh buku dan menampilkan Harry Potter, seorang penyihir muda. Buku ini terdiri dari 17 bab yg menggambarkan bagaimana Harry mengetahui bahwa dia adalah seorang penyihir, membuat teman akrab dan beberapa musuh di Sekolah Ilmu Gaib dan Ilmu Sihir Hogwarts, dan dengan pertolongan teman-temannya menghalangi kembalinya penyihir jahat Voldemort, yang membunuh orang tua Harry dan mencoba untuk membunuh Harry ketika dia masih berumur satu tahun. | siapakah musuh utama Harry Potter? | {
"answer_end": 462,
"answer_start": 453,
"text": "Voldemort"
} |
Bentuk awal dari penulisan rahasia membutuhkan lebih sedikit dari implementasi penulisan sejak banyak orang tidak dapat membaca. lawan yang lebih terpelajar, membutuhkan kriptografi yang nyata. Tipe sandi klasik utama ialah sandi transposisi, di mana mengatur aturan huruf pada pesan (contoh 'hello world' menajdi 'ehlol owrdl' pada skema pengubahan sederhana ini), dan sandi subtitusi, di mana secara sistematis mengganti huruf atau grup kata dengan kata lainnya dari grup kata (contoh 'fly at once' menjadi 'gmz bu podf' dengan mengganti setiap huruf dengan yang lain di alfabet Latin. Substitusi sandi pada awalnya disebut sandi Caesar, di mana setiap kata pada teks diganti degan huruf dari jumlah tetap pada posisi di alfabet. Laporan Suetonius menyebutkan Julius Caesar mengunakannya untuk berkomunikasi dengan jendral-jendralnya. Atbash merupakan contoh dari sandi Ibrani pada mulanya. Penggunaan awal kriptografi yang diketahui merupakan teks sandi yang diukir pada batu di Mesir (1900 sebelum Masehi), namun teks sandi ini digunakan hanya sebagai hiburan untuk pengamat terpelajar daripada cara untuk menyimpan informasi. | Kapan istilah Kriptografi ditemukan ? | {
"answer_end": 1008,
"answer_start": 989,
"text": "1900 sebelum Masehi"
} |
Sebelum 1000 M, Hongaria belum diakui sebagai sebuah kerajaan, dan penguasa Hongaria masih bergelar Pangeran Agung (Hungarian: nagyfejedelem). Raja Hongaria pertama, István I, dimahkotai pada 25 Desember 1000 (atau 1 Januari 1001) dengan mahkota yang dikirimkan kepadanya oleh Paus Silvester II atas persetujuan Kaisar Romawi Suci, Otto III. | Siapa raja Raja Hongaria pertama? | {
"answer_end": 174,
"answer_start": 166,
"text": "István I"
} |
Kata Protestan sendiri diaplikasikan kepada umat Kristen yang menolak ajaran maupun otoritas Gereja Katolik. Kata ini didefinisikan sebagai gerakan agamawi yang berlandaskan iman dan praktik Kekristenan yang berawal dari dorongan Reformasi Protestan dalam segi doktrin, politik dan eklesiologi, melawan apa yang dianggap sebagai penyelewengan Gereja Katolik Roma.[1] Merupakan satu dari tiga pemisahan utama dari "Kekristenan Nicaea (Nicene), yaitu di samping Gereja Katolik Roma dan Gereja Ortodoks.[2] Istilah "Protestan" merujuk kepada "surat protes" yang disampaikan oleh para pembesar yang mendukung protes dari Martin Luther melawan keputusan Diet Speyer pada tahun 1529, yang menguatkan keputusan (maklumat) Diet Worms yang mengecam ajaran Martin Luther sebagai ajaran sesat (heretik).[3] | apakah yang di maksud dengan protestan? | {
"answer_end": 362,
"answer_start": 140,
"text": "gerakan agamawi yang berlandaskan iman dan praktik Kekristenan yang berawal dari dorongan Reformasi Protestan dalam segi doktrin, politik dan eklesiologi, melawan apa yang dianggap sebagai penyelewengan Gereja Katolik Roma"
} |
Panca Arga merupakan perumahan tempat tinggal para pemimpin dan anggota TNI-AD yang berkantor di AKMIL. Panca Arga berasal dari panca berarti 'lima' dan arga berarti 'gunung'. Dengan kata lain, Panca Arga adalah kawasan yang dikelilingi lima gunung besar seperti Gunung Sumbing, Gunung Merbabu, dan Gunung Merapi yang saat ini merupakan salah satu gunung yang paling aktif di Pulau Jawa. Gunung Tidar-lah gunung yang terletak di tengahnya. Panca Arga tidak hanya merupakan perumahan TNI-AD. Di sana terdapat sekolahan dan taman rekreasi yang cukup terkenal bernama "Taman Rekreasi Panca Arga". Di taman tersebut bukan hanya terdapat ayunan dan berbagai macam jenis permainan anak saja. Namun terdapat tank-tank peninggalan Belanda dan meriam-meriam yang digunakan saat perang kemerdekaan Indonesia. Dengan begitu, selain sebagai taman bermain anak, taman Panca Arga merupakan salah satu sarana untuk menanamkan jiwa kemerdekaan, nasionalisme dan rasa hormat terhadap para pejuang TNI-AD yang gugur di medan perang untuk memperjuangkan kemerdekaan Indonesia. | Apakah nama tempat wisata yang terkenal di Magelang ? | {
"answer_end": 591,
"answer_start": 566,
"text": "Taman Rekreasi Panca Arga"
} |
Surah (Arab:سورة) adalah pembagian yang terdapat di dalam Al-Qur'an. Al-Qur'an dibagi menjadi 114 bab yang disebut "surah". "Surah" itu diatur berdasar panjangnya, dari yang terpanjang sampai yang terpendek, kecuali yang pertama (Surah Al-Fatihah), yang disebut "Pembukaan". | Berapa jumlah surah dalam al-Qur'an? | {
"answer_end": 97,
"answer_start": 94,
"text": "114"
} |
Sejak dirilisnya novel pertama, Harry Potter and the Philosopher's Stone (di Indonesia diterbitkan dengan judul Harry Potter dan Batu Bertuah) pada tanggal 30 Juni 1997, seri ini telah mendapatkan popularitas besar, berbagai pujian kritis, dan kesuksesan komersial di seluruh dunia.[1] Beberapa kritikus juga melontarkan kritikan negatif, terutama karena temanya yang gelap. As of July2013, seri ini telah terjual sekitar 450 juta kopi di seluruh dunia, menjadikannya sebagai novel seri paling laris sepanjang masa, dan telah diterjemahkan ke dalam 73 bahasa.[2][3] Empat novel terakhir secara berturut-turut mencetak rekor sebagai buku dengan penjualan tercepat dalam sejarah. | Apa judul buku pertama dari seri novel Harry Potter ? | {
"answer_end": 72,
"answer_start": 32,
"text": "Harry Potter and the Philosopher's Stone"
} |
Britain's Got Talent (sering disingkat BGT) adalah acara bakat televisi Inggris, acara ini dimulai pada Juni 2007 dan berasal dari Got Talent. Acara ini diproduksi oleh Thames (sebelumnya bernama Talkback Thames) dan diproduksi dalam asosiasi dengan Syco TV. Acara ini ditayangkan di ITV dan adik acaranya Britain's Got More Talent ditayangkan di ITV2. Siapapun dari segala usia dengan bermacam bakat dapat mengikuti audisi untuk menunjukan bakat yang dimiliki. Mereka bersaing untuk mendapatkan dukungan penonton dan berusaha untuk mendapatkan gerlar "Pemenang Britain's Got Talent''. Panel juri asli terdiri dari pencipta acara yakni; Simon Cowell, Amanda Holden dan Piers Morgan. Kelly Brook hadir sebagai juri ke-empat pada seri ke-3, tetapi berhenti setelah audisi pertama. Pada seri ke-5 Morgan tidak hadir dalam penjurian dan Cowell hanya hadir selama pertunjukan langsung, saat itulah David Hasselhoff dan Michael McIntyre bergabung menjadi juri. Alesha Dixon dan David Walliams bergabung menjadi juri pada seri ke-6 sebagai peganti McIntyre dan Hasselhoff. | Siapa juri Britain's Got Talent pertama ? | {
"answer_end": 694,
"answer_start": 637,
"text": "Simon Cowell, Amanda Holden dan Piers Morgan. Kelly Brook"
} |
Makkiyah adalah ayat-ayat yang turun sebelum Rasulullah SAW hijrah ke Madinah. Surah-surah Makiyyah turun selama 12 tahun, 5 bulan, 13 hari, dimulai pada 17 Ramadhan (Februari 610 M), saat Nabi berusia 40 tahun. | apakah yang dimaksudkan dengan surah Makkiyah? | {
"answer_end": 77,
"answer_start": 17,
"text": "yat-ayat yang turun sebelum Rasulullah SAW hijrah ke Madinah"
} |
Luas wilayah Kota Ternate 5.795, 4km², terdiri dari luas perairan 5.544,55 km² dan luas daratan 250,85 km². Secara Administrasi Pemerintahan Kota Ternate terbagi atas 7 (tujuh) kecamatan dan 77 (tujuh puluh tujuh) kelurahan, masing-masing: | berapakah luas Kota Ternate? | {
"answer_end": 37,
"answer_start": 26,
"text": "5.795, 4km²"
} |
Wihara ini berlokasi 10 kilometres (6.2mi) di utara Paro dan terletak di tebing curam di ketinggian 3,120 metres (10,240ft), sekitar 900 metres (3,000ft) di atas lembah Paro, di sebelah kanan Paro Chu (‘chu’ dalam bahasa Bhutan berarti ”sungai atau air”. Kemiringan batu sangat curam (hampir vertikal) dan bangunan wihara dibangun ke dalam permukaan batu. Meski terlihat sangat luar biasa, kompleks wihara ini memiliki akses dari beberapa arah, seperti jalur barat laut melalui hutan, dari selatan dengan jalur yang digunakan oleh para pengikut, dan dari utara (akses melalui dataran berbatu, yang disebut “Hundred Thousand Fairies” dan dikenal sebagai Bumda (hBum-brag). Jalur keledai yang melintasi hutan pinus dihiasi dengan lumut dan bendera doa. Pada beberapa hari, awan menyelimuti wihara dan memberikan perasaan keterpencilan yang menyeramkan.[12][13] | Di ketinggian berapa Paro Taktsang terletak ? | {
"answer_end": 112,
"answer_start": 100,
"text": "3,120 metres"
} |
Kehamilan manusia terjadi selama 40 minggu antara waktu menstruasi terakhir dan kelahiran (38 minggu dari pembuahan). Istilah medis untuk wanita hamil adalah gravida, sedangkan manusia di dalamnya disebut embrio (minggu-minggu awal) dan kemudian janin (sampai kelahiran). Seorang wanita yang hamil untuk pertama kalinya disebut primigravida atau gravida 1. Seorang wanita yang belum pernah hamil dikenal sebagai gravida 0. | Berapa minggu jumlah masa kehamilan ? | {
"answer_end": 35,
"answer_start": 33,
"text": "40"
} |
Teknologi komunikasi seluler mulai diperkenakan pertama kali di Indonesia. Pada saat itu, Ketika itu, PT Telkom Indonesia bersama dengan PT Rajasa Hazanah Perkasa mulai menyelenggarakan layanan komunikasi seluler dengan mengusung teknologi NMT -450 (yang menggunakan frekuensi 450MHz) melalui pola bagi hasil. Telkom mendapat 30% sedangkan Rajasa 70% | Apa nama perusahaan pembuat handphone pertama di Indonesia ? | {
"answer_end": 162,
"answer_start": 102,
"text": "PT Telkom Indonesia bersama dengan PT Rajasa Hazanah Perkasa"
} |
Pendahulu suku Pamona berasal dari tanah Salu Moge (Kabupaten Luwu Timur, Sulawesi Selatan) karena mereka berasal dari pemerintahan pusat yang pada akhirnya ditundukkan oleh Macoa Bawalipu dari Wotu, Kabupaten Luwu Timur agar lebih dekat dengan pemerintah pusat, yang saat itu berada di Mangkutana, Luwu Timur.[1] Keadaan ini bertahan hingga pemberontakan Darul Islam (DI/TII) yang membuat mereka menyebar ke Sulawesi Tengah dan wilayah lainnya.[2] Jika terdapat suku Pamona di wilayah tertentu, maka merupakan hal yang umum jika Rukun Poso (asosiasi komunitas orang Poso) dibentuk disana, yang berfungsi sebagai sarana sekelompok orang dari latar belakang etnis yang umum untuk terlibat dalam berbagai kegiatan di kawasan ini. | Dari manakah suku Pamona berasal ? | {
"answer_end": 91,
"answer_start": 41,
"text": "Salu Moge (Kabupaten Luwu Timur, Sulawesi Selatan)"
} |
Luas Provinsi Jambi 53.435 km2 dengan jumlah penduduk Provinsi Jambi pada tahun 2010 berjumlah 3.088.618 jiwa (Data BPS hasil sensus 2010) . Jumlah penduduk Provinsi Jambi pada tahun 2006 berjumlah 2.683.289 jiwa (Data SUPAS Proyeksi dari BPS Provinsi Jambi. Jumlah Penduduk Provinsi Jambi pada tahun 2005 sebesar 2.657.536 (data SUSENAS) atau dengan tingkat kepadatan 50,22 jiwa/km2. Tingkat pertumbuhan penduduk sebesar 0,96% dengan PDRB per kapita Rp9.523.752,00 (Angka sementara dari BPS Provinsi jambi. Untuk tahun 2005, PDRB per kapita sebesar Rp8.462.353). Sedangkan sebanyak 46,88% dari jumlah tenaga kerja Provinsi Jambi bekerja pada sektor pertanian, perkebunan dan perikanan; 21,58% pada sektor perdagangan dan 12,58% pada sektor jasa. Dengan kondisi ketenagakerjaan yang sebagian besar masyarakat di provinsi ini sangat tergantung pada hasil pertanian,perkebunan sehingga menjadikan upaya pemerintah daerah maupun pusat untuk mensejahterakan masyarakat adalah melalui pengembangan sektor pertanian | berapakah luas Jambi? | {
"answer_end": 30,
"answer_start": 20,
"text": "53.435 km2"
} |
Rubel (bahasa Rusia рубль) adalah mata uang Federasi Rusia dan Belarus (dan juga Uni Soviet pada masa lalu). Satu rubel dibagikan kepada 100 kopek (копе́йка). | apakah nama mata uang Rusia? | {
"answer_end": 5,
"answer_start": 0,
"text": "Rubel"
} |
Sony Pictures Studios adalah sebuah kompleks studio televisi dan film yang terletak di Culver City, California di 10202 West Washington Boulevard dan berbatasan dengan Culver Boulevard (selatan), Washington Boulevard (utara), Overland Avenue (barat) dan Madison Avenue (timur). Fasilitas tersebut dimiliki oleh Sony Pictures Entertainment dan merumahi studio-studio film dari divisi tersebut, Columbia Pictures, TriStar Pictures, dan Screen Gems. Kompleks tersebut adalah studio asli Metro-Goldwyn-Mayer dari 1924 sampai 1986. | Dimana lokasi Sony Entertainment Television? | {
"answer_end": 110,
"answer_start": 87,
"text": "Culver City, California"
} |
Pada awal pendiriannya, Provinsi Maluku Utara beribukota di Ternate yang berlokasi di kaki Gunung Gamalama, selama 11 tahun. Tepatnya sampai dengan 4 Agustus 2010, setelah 11 tahun masa transisi dan persiapan infrastruktur, ibukota Provinsi Maluku Utara dipindahkan ke Kota Sofifi yang terletak di Pulau Halmahera yang merupakan pulau terbesarnya. | Apa ibukota Provinsi Maluku Utara? | {
"answer_end": 280,
"answer_start": 269,
"text": "Kota Sofifi"
} |
Berikut adalah daftar kecamatan dan kelurahan/desa di Kabupaten Gresik, Provinsi Jawa Timur, Indonesia. Kabupaten Gresik terdiri dari 18 kecamatan, 26 kelurahan, dan 330 desa (dari total 666 kecamatan, 777 kelurahan, dan 7.724 desa di Jawa Timur). Pada tahun 2017, jumlah penduduknya mencapai 1.251.754 jiwa dengan luas wilayah 1.191,25 km² dan sebaran penduduk 1.050 jiwa/km².[1] | Berapa jumlah desa di Kabupaten Gresik? | {
"answer_end": 169,
"answer_start": 166,
"text": "330"
} |
Pelanggan atau langganan merujuk pada individu atau rumah tangga, perusahaan yang membeli barang atau jasa yang dihasilkan dalam ekonomi. Secara spesifik, kata ini sering pula diartikan sebagai seseorang yang terbiasa untuk membeli barang pada suatu toko tertentu. Dalam berbagai pendekatan, tergantung dari sifat dari industri atau budaya, pelanggan bisa disebut sebagai klien, nasabah, pasien. Maknanya adalah pihak ketiga di luar sistem perusahaan yang karena sebab tertentu, membeli barang atau jasa perusahaan. Khusus untuk nasabah, istilah ini digunakan mewakili pihak yang menggunakan jasa bank, baik itu untuk keperluannya sendiri maupun sebagai perantara bagi keperluan pihak lain. | Apakah definisi pelanggan dalam ekonomi? | {
"answer_end": 136,
"answer_start": 38,
"text": "individu atau rumah tangga, perusahaan yang membeli barang atau jasa yang dihasilkan dalam ekonomi"
} |
Maria (Aram-Yahudi מרים Maryām "pahit"; Bahasa Yunani Septuaginta Μαριαμ, Mariam, Μαρια, Maria; bahasa Arab: Maryam, مريم) adalah ibu Yesus dan tunangan yang kemudian menjadi istri Yusuf[1] dalam Kekristenan. | Siapa ibu Yesus? | {
"answer_end": 5,
"answer_start": 0,
"text": "Maria"
} |
jmpl|Coto makassar plus ketupat jmpl|Dengan ketupat daun nipah Coto makassar atau coto mangkasara adalah makanan tradisional Makassar, Sulawesi Selatan.[1] Makanan ini terbuat dari jeroan (isi perut) sapi yang direbus dalam waktu yang lama. Rebusan jeroan bercampur daging sapi ini kemudian diiris-iris lalu dibumbui dengan bumbu yang diracik secara khusus. Coto dihidangkan dalam mangkuk dan dinikmati dengan ketupat dan "burasa" atau yang biasa dikenal sebagai buras, yakni sejenis ketupat yang dibungkus daun pisang. | apakah makanan khas Makassar? | {
"answer_end": 18,
"answer_start": 5,
"text": "Coto makassar"
} |
Cartoon Network adalah sebuah jaringan televisi kabel yang didirikan Turner Broadcasting dengan tayangan utama berupa film-film animasi. Saluran ini pertama kali memulai siaran di Amerika Serikat pada 1 Oktober 1992. | kapankah Cartoon Network didirikan? | {
"answer_end": 215,
"answer_start": 201,
"text": "1 Oktober 1992"
} |
Ke' Lesap adalah putera Madura keturunan dari Pangeran Sosro Diningrat / Pangeran Tjokro Diningrat III / Pangeran Cakraningrat III (1707-1718) dengan isteri selir. Tokoh ini sering muncul dari cerita rakyat Madura. | Kapan Ke' Lesap lahir? | {
"answer_end": 136,
"answer_start": 132,
"text": "1707"
} |
Herbivor (lataboga,[1] atau maun [2]) dalam zoologi adalah hewan yang hanya makan tumbuhan dan tidak memakan daging. Manusia bukanlah herbivor. Akan tetapi, orang yang memilih untuk tidak memakan daging disebut nabatiwan. Dalam praktiknya, banyak lataboga memakan telur dan kadang-kadang memakan protein hewan lainnya. Dalam pengertian singkat, Herbivor adalah organisme yang memakan tumbuhan atau protein dari tumbuhan (Pemakan Tumbuhan) | Apa pengertian dari hewan herbivora ? | {
"answer_end": 115,
"answer_start": 59,
"text": "hewan yang hanya makan tumbuhan dan tidak memakan daging"
} |
Kota Surakarta (Hanacaraka: ꦑꦸꦛꦯꦸꦫꦏꦂꦠ, Jawa: Kutha Surakarta), juga disebut Solo atau Sala (ꦱꦭ), adalah wilayah otonom dengan status kota di bawah Provinsi Jawa Tengah, Indonesia, dengan penduduk 503.421 jiwa (2010) dan kepadatan 13.636/km2. Kota dengan luas 44km2, ini berbatasan dengan Kabupaten Karanganyar dan Kabupaten Boyolali di sebelah utara, Kabupaten Karanganyar dan Kabupaten Sukoharjo di sebelah timur dan barat, dan Kabupaten Sukoharjo di sebelah selatan.[1] Kota ini juga merupakan kota terbesar ketiga di pulau Jawa bagian selatan setelah Bandung dan Malang menurut jumlah penduduk. Sisi timur kota ini dilewati sungai yang terabadikan dalam salah satu lagu keroncong, Bengawan Solo. Bersama dengan Yogyakarta, Surakarta merupakan pewaris Kesultanan Mataram yang dipecah melalui Perjanjian Giyanti, pada tahun 1755. | berapakah luas kota surakarta? | {
"answer_end": 264,
"answer_start": 259,
"text": "44km2"
} |
Toko Gunung Agung (nama resmi perusahaan PT GA Tiga Belas) merupakan perintis toko buku dan alat tulis di Indonesia. Perusahaan ini mulai didirikan pada tahun 1953 oleh Tjio Wie Tay. Ia memulai usaha toko buku ini di Jalan Kwitang, Jakarta dan tidak memindahkan kantor pusatnya hingga sekarang. Sejak tahun 1991, Toko Gunung Agung telah menjadi perusahaan publik yang tercatat di Bursa Efek Jakarta (sekarang Bursa Efek Indonesia); dan merupakan satu-satunya toko buku dan alat tulis di Indonesia yang sudah mencatatkan sahamnya di Bursa Efek Indonesia. Saat ini, Toko Gunung Agung telah memiliki 30 cabang di kota besar Jawa dan Bali dengan luas area penjualan 28.000 meter persegi; 20 cabang diantaranya berada di Jakarta dan sekitarnya. | Kapan Toko Gunung Agung didirikan? | {
"answer_end": 163,
"answer_start": 159,
"text": "1953"
} |
Henryk adalah putra keempat Adipati Bolesław I dari Silesia, dan istri keduanya Krystyna, mungkin asal Jerman. Ia lahir di Głogów (Glogau), Dataran Rendah Silesia. Tiga kakanda Henryk: Bolesław, Konrad dan Jan (1174-1190) meninggal. Saudara tirinya, Jarosław dari Opole menjadi pastor yang diduga karena kelicikan ibunda Henryk, Krystyna. Henryk menjadi ahli waris tunggal Bolesław pada tahun 1190. Melalui pernikahannya dengan Jadwiga dari Silesia (1182-1189), Henryk terhubung ke para penguasa Jerman, Hongaria, Bohemia, dan Perancis. | Sipakah ibu Adipati Wrocław? | {
"answer_end": 88,
"answer_start": 80,
"text": "Krystyna"
} |
Israel terletak di sebelah timur Laut Mediterania, berbatasan dengan Lebanon di sebelah utara, Suriah di sebelah timur laut, Yordania di sebelah timur, dan Mesir di sebelah barat daya. Wilayah kedaulatan Israel, tidak termasuk wilayah yang ditaklukkan semasa Perang Enam Hari tahun 1967 adalah sekitar 20.770 kilometer persegai dengan 2%-nya adalah air.[93] Menurut hukum Israel, luas wilayah keseluruhan Israel, yang meliputi Yerusalem Timur dan Dataran Tinggi Golan adalah 22.072 kilometer persegi.[94] Sedangkan luas wilayah keseluruhan yang dikontrol Israel, meliputi wilayah Palestina di Tepi Barat adalah 27.799km2.[95] | berapakah luas negara Israel ? | {
"answer_end": 499,
"answer_start": 475,
"text": "22.072 kilometer persegi"
} |
Dragon Ball Z(Japanese:ドラゴンボールゼット,Hepburn:Doragon Bōru Zetto, biasanya disingkat DBZ) adalah sebuah seri televisi animasi Jepang yang diproduksi oleh Toei Animation. Dragon Ball Z adalah sekuel untuk anime Dragon Ball dan mengadaptasi 325 bab terakhir dari 519 bab original seri manga Dragon Ball yang dibuat oleh Akira Toriyama yang dipublikasikan dari 1988 sampai 1995 di Weekly Shonen Jump. Dragon Ball Z pertama kali ditayangkan di Jepang di Fuji TV dari 25 April 1989 sampai 31 Januari 1996 sebelum disulihsuarakan di beberapa negara di seluruh dunia termasuk United States, Australia, Eropa, India dan Amerika Latin. | Kapan serial Dragon Ball pertam kali tayang di TV ? | {
"answer_end": 358,
"answer_start": 354,
"text": "1988"
} |
Dalam biologi, sel adalah kumpulan materi paling sederhana yang dapat hidup dan merupakan unit penyusun semua makhluk hidup.[1][2] Sel mampu melakukan semua aktivitas kehidupan dan sebagian besar reaksi kimia untuk mempertahankan kehidupan berlangsung di dalam sel.[3][4] Kebanyakan makhluk hidup tersusun atas sel tunggal,[5] atau disebut organisme uniseluler, misalnya bakteri dan amoeba. Makhluk hidup lainnya, termasuk tumbuhan, hewan, dan manusia, merupakan organisme multiseluler yang terdiri dari banyak tipe sel terspesialisasi dengan fungsinya masing-masing.[1] Tubuh manusia, misalnya, tersusun atas lebih dari 1013 sel.[5] Namun, seluruh tubuh semua organisme berasal dari hasil pembelahan satu sel. Contohnya, tubuh bakteri berasal dari pembelahan sel bakteri induknya, sementara tubuh tikus berasal dari pembelahan sel telur induknya yang sudah dibuahi. | Berapa jumlah sel dalam tubuh manusia ? | {
"answer_end": 629,
"answer_start": 621,
"text": "1013 sel"
} |
Lahir tahun 958, Vladimir adalah anak kandung dan putra bungsu dari Sviatoslav I dari Kiev dan pengurus rumah tangganya Malusha. Dalam Saga Norse, Malusha dikatakan sebagai nabi yang hidup sampai usia 100 dan dibawa dari gua ke istana untuk memprediksi masa depan. Saudara Malusha ini Dobrynya, adalah guru Vladimir dan penasihat yang paling terpercaya. Tradisi hagiographic meragukan keaslian relasi masa kecilnya dengan nama neneknya, Olga Prekrasa. Tempat kelahirannya diidentifikasi oleh banyak sumber berbeda baik di Budyatychi (Volyn Oblast, Ukraina) atau Budnik (yang modern Pskov Oblast, Rusia). | Kapan Vladimir Sviatoslavich lahir ? | {
"answer_end": 15,
"answer_start": 12,
"text": "958"
} |
Pada tahun 1858, Nietzsche masuk sekolah asrama di Pforta dan memperoleh nilai tinggi dalam bidang agama, sastra Jerman dan zaman klasik.[42] Setelah lulus dari Pforta, pada tahun 1864 ia belajar di Universitas Bonn bidang teologi dan filologi klasik.[42] Sayangnya, hanya setahun ia belajar di sana dan kemudian pindah ke Leipzig.[42] Tahun 1869-1879 ia dipanggil Universitas Basel untuk mengajar filologi dan setelah itu ia terpaksa pensiun dengan alasan kesehatan.[42] Kehidupan produktif Nietzsche berlangsung hingga tahun 1889, hingga pada akhirnya tahun 1900 ia meninggal karena penyakit kelamin yang dideritanya.[42] | Kapan Friedrich Nietzsche meninggal? | {
"answer_end": 564,
"answer_start": 560,
"text": "1900"
} |
São Paulo merupakan sebuah hub transportasi internasional di Amerika Selatan karena letaknya di berbagai rute perdagangan darat dan udara. Saat ini, ada dua bandara utama di kota, Bandar Udara Internasional Congonhas dan Bandar Udara Internasional Guarulhos, yang dikelola oleh operator bandara Infraero. | Mengapa São Paulo merupakan sebuah hub transportasi internasional di Amerika Selatan? | {
"answer_end": 137,
"answer_start": 77,
"text": "karena letaknya di berbagai rute perdagangan darat dan udara"
} |
Mr. Johannes "Nani" Latuharhary () adalah seorang perintis kemerdekaan Indonesia. Ia adalah keturunan keluarga besar fam atau marga Latuharhary dari negeri Haruku namun lahir dan besar di Ullath. Istrinya bernama Henriette Carolina "Yet" Pattiradjawane adalah seorang anak Raja negeri Kariuw Jacob Pattiradjawane, dan dari pernikahannya dikaruniai 7 orang putra-putri. Putri sulungnya, Henriette Josephine atau Mans, menikah dengan negarawan Indonesia asal Maluku yaitu Josef Muskita. | Siapakah perintis BPUPKI ? | {
"answer_end": 31,
"answer_start": 0,
"text": "Mr. Johannes \"Nani\" Latuharhary"
} |
Korea Selatan adalah negara republik.[16] Seperti pada negara-negara demokrasi lainnya,[17] Korea Selatan membagi pemerintahannya dalam tiga bagian: eksekutif, yudikatif dan legislatif.[18] Lembaga eksekutif dipegang oleh presiden yang dipilih berdasarkan hasil pemilu untuk masa jabatan 5 tahun dan dibantu oleh Perdana Menteri yang ditunjuk oleh presiden dengan persetujuan Majelis Nasional .[19] Presiden bertindak sebagai kepala negara dan Perdana Menteri sebagai kepala pemerintahan. | Bagaimana sistem pemerintahan Korea Selatan ? | {
"answer_end": 78,
"answer_start": 69,
"text": "demokrasi"
} |
Kina (kode ISO 4217: PGK) adalah mata uang Papua Nugini. Mata uang tersebut terbagi dalam 100 toea. Kina diperkenalkan pada 19 April 1975, menggantikan dolar Australia. Nama kina datang dari bahasa Kuanua dari kawasan suku Tolai, yang merujuk kepada kerang mutiaran yang banyak dipakai untuk perdagangan di kawasan Pantai dan Dataran Tinggi di negara tersebut. | apakah mata uang yang di gunakan di Papua Nugini? | {
"answer_end": 4,
"answer_start": 0,
"text": "Kina"
} |
Sejarah agama Buddha mulai dari abad ke-2 M sampai sekarang dari lahirnya sang Buddha Siddharta Gautama. Dengan ini, ini adalah salah satu agama tertua yang masih dianut di dunia. Selama masa ini, agama ini sementara berkembang, unsur kebudayaan India, ditambah dengan unsur-unsur kebudayaan Helenistik (Yunani), Asia Tengah, Asia Timur dan Asia Tenggara. Dalam proses perkembangannya ini, agama ini praktis telah menyentuh hampir seluruh benua Asia. Sejarah agama Buddha juga ditandai dengan perkembangan banyak aliran dan mazhab, serta perpecahan-perpecahan. Yang utama di antaranya adalah aliran tradisi Theravada , Mahayana, dan Vajrayana (Bajrayana), yang sejarahnya ditandai dengan masa pasang dan surut. | berapakah umur agama Budha ? | {
"answer_end": 59,
"answer_start": 32,
"text": "abad ke-2 M sampai sekarang"
} |
Manga Meitantei Konan (Detektif Conan) dikarang oleh Gōshō Aoyama dan dipublikasi oleh Shōgakukan di Weekly Shonen Sunday sejak 2 Februari 1994.[7] Manga ini diadaptasi menjadi sebuah serial anime yang disutradarai oleh Kenji Kodama dan Yasuichiro Yamamoto dan diproduksi oleh TMS Entertainment dan Yomiuri Telecasting Corporation.[8][9] Episode pertama serial anime ditayangkan di Nippon Television Network System Jepang pada tanggal 8 Januari 1996.[10] | Apa judul pertama Serial Detektif Conan? | {
"answer_end": 21,
"answer_start": 6,
"text": "Meitantei Konan"
} |
Mulanya Masjid ini bernama Masjid Wawane karena dibangun di Lereng Gunung Wawane oleh Pernada Jamilu, keturunan Kesultanan Islam Jailolo dari Moloku Kie Raha (Maluku Utara). Kedatangan Perdana Jamilu ke tanah Hitu sekitar tahun 1400 M, yakni untuk menyebarkan ajaran Islam pada lima negeri di sekitar pegunungan Wawane yakni Assen, Wawane, Atetu, Tehala dan Nukuhaly, yang sebelumnya sudah dibawa oleh mubaligh dari negeri Arab. | siapakah yang membangun Masjid Tua Wapauwe? | {
"answer_end": 157,
"answer_start": 86,
"text": "Pernada Jamilu, keturunan Kesultanan Islam Jailolo dari Moloku Kie Raha"
} |
A.phalloides adalah salah satu yang paling beracun dari semua jamur payung yang dikenal. Diperkirakan bahwa sesedikit setengah dari jamur ini mengandung racun yang cukup untuk membunuh manusia dewasa. Ini telah terlibat dalam mayoritas kematian manusia akibat keracunan jamur,[1] mungkin termasuk kematian Kaisar Romawi Claudius pada tahun 54 M dan Kaisar Romawi Suci Karl VI pada tahun 1740. Ini telah menjadi subyek dari banyak penelitian, dan banyak dari agen biologis aktifnya telah diisolasi. Konstituen beracun utama adalah α-amanitin, yang merusak hati dan ginjal, menyebabkan gagal hati dan ginjal yang bisa berakibat fatal. | Jamur apa yang tidak dapat dikonsumsi oleh manusia? | {
"answer_end": 12,
"answer_start": 0,
"text": "A.phalloides"
} |
Mandar dengkur (Latin: Aramidopsis plateni, English: snoring rail, Celebes rail, Platen's rail) adalah burung Rallidae besar tak terbang, satu-satunya anggota dari genus Aramidopsis. Burung ini endemik di Indonesia yang ditemukan di vegetasi yang lebat di daerah basah dari Sulawesi dan Buton di dekatnya. Burung ini memiliki bagian bawah abu-abu, dagu putih, sayap coklat, dan belang berwarna karat pada leher belakang. Kedua jenis kelamin hampir sama, tetapi betina memiliki belang pada leher dan paruh berwarna cerah dan selaput pelangi yang berbeda warna. Suara khasnya adalah suara mendengkur ee-orrrr yang memberikan namanya pada bahasa Inggris. | Dimana Mandar dengkur pertama ditemukan? | {
"answer_end": 214,
"answer_start": 205,
"text": "Indonesia"
} |
Dalam kalender Gregorian, Tahun Baru Imlek jatuh pada tanggal yang berbeda setiap tahunnya, antara tanggal 21 Januari sampai 20 Februari. Dalam kalender Tionghoa, titik balik mentari musim dingin harus terjadi di bulan 11, yang berarti Tahun Baru Imlek biasanya jatuh pada bulan baru kedua setelah titik balik mentari musim dingin (dan kadang yang ketiga jika pada tahun itu ada bulan kabisat). Di budaya tradisional di Tiongkok, lichun adalah waktu solar yang menandai dimulainya musim semi, yang terjadi sekitar 4 Februari. | Kapan masyarakat Tionghoa merayakan Tahun Baru Imlek? | {
"answer_end": 330,
"answer_start": 213,
"text": "bulan 11, yang berarti Tahun Baru Imlek biasanya jatuh pada bulan baru kedua setelah titik balik mentari musim dingin"
} |
L'Arc~en~Ciel(ラルク アン シエル,Raruku An Shieru, "Pelangi" dalam bahasa Prancis) adalah nama grup musik Jepang beraliran J-Rock. Band ini beranggotakan Hyde (vokal), Ken (gitar), Tetsuya (bass), dan Yukihiro (drum). Grup musik ini didirikan oleh Tetsuya pada Februari 1991. Nama "L'Arc~en~Ciel" berasal dari sebuah kata dalam bahasa Perancis yang secara harfiah berarti "lengkungan di langit" atau "pelangi", nama ini diambil dari judul sebuah film Perancis yang pernah ditonton oleh Tetsuya. | siapakah vokalis L'Arc~en~Ciel? | {
"answer_end": 150,
"answer_start": 146,
"text": "Hyde"
} |
Naskah Laut Mati, dalam arti sempit dari Naskah Gua-gua Qumran,[notes 1] adalah suatu kumpulan sekitar 981 naskah berbeda yang ditemukan antara tahun 1946 dan 1956 dalam 11 gua di sekitar pemukiman kuno di Khirbet Qumran di Tepi Barat. Gua-gua tersebut terletak sekitar 2 kilometer ke pedalaman dari sebelah barat laut pantai Laut Mati, tempat asal naskah-naskah tersebut memperoleh namanya.[3] | Berapa jumlah Naskah Laut Mati? | {
"answer_end": 106,
"answer_start": 103,
"text": "981"
} |
Meskipun Moro permusuhan mereda selama hari-hari terakhir gubernur Wood (masa jabatan pengganti Wood, Tasker H. Bliss, adalah periode kedamaian relatif), itu dalam suasana tegang ini kemarahan Moro bahwa peristiwa yang mengarah ke Pertempuran Bud Dajo berlangsung. Menurut Hermann Hagedorn, orang-orang Moro yang tinggal di Bud Dajo adalah "sisa-sisa kain-menandai-dan-berbuntut dua atau tiga pemberontakan, kambing hitam dari selusin lipatan, pemberontak melawan pajak pemungutan suara, mati-keras terhadap pendudukan Amerika, penjahat yang tidak mengenal datto (penguasa) dan dikutuk oleh elemen stabil di antara Moro itu sendiri." [8]Vic Hurley, penulis Swish of the Kris, menambahkan bahwa" penyebab yang berkontribusi pada pertempuran Bud Dajo adalah kebencian atas pembatasan perdagangan budak, merampok ternak, dan hak mencuri perempuan dari Moro Sulu." [9]Di sisi lain, Mayor Hugh Scott menggambarkan para penghuni Bud Dajo sebagai penduduk desa yang tidak aman yang mencari perlindungan dari pergolakan di Jolo yang disebabkan oleh tindakan pasukan Amerika.[12] | Apa penyebab Pertempuran Pertama Bud Dajo? | {
"answer_end": 858,
"answer_start": 756,
"text": "kebencian atas pembatasan perdagangan budak, merampok ternak, dan hak mencuri perempuan dari Moro Sulu"
} |
Kristen Bell sebagai Anna, Putri dari Kerajaan Arendelle, yang penuh semangat, berani, ceria, dan tanggung jawab. Anna bertualang di salju bersama Kristoff untuk mengembalikan musim panas ke Arendelle. Lizzy Stubenrauch mengisi suara Anna balita Katie Lopez' mengisi suara Anna balita (menyanyi) Agatha Lee Monn mengisi suara Anna kecil (menyanyi) Idina Menzel sebagai Elsa, Ratu Arendelle, yang juga kakak perempuan Anna yang mempunyai kekuatan sihir es dan membekukan Kerajaan Arendelle. Eva Bella sebagai Elsa kecil Spencer Lacey Ganus sebagai Elsa remaja Jonathan Groff sebagai Kristoff, pemanen es penyendiri, yang biasa tinggal di gunung. Salju dan es adalah kesukaannya. Sven si rusa adalah sahabat baiknya. Tyrre Brown sebagai Kristoff kecil Josh Gad sebagai Olaf, si manusia salju yang dibuat Elsa Santino Fontana sebagai Hans, Pangeran dari Kepulauan Selatan. Dia mempunyai 12 kakak laki-laki. Alan Tudyk sebagai Duke of Weselton Ciarán Hinds sebagai Grand Pabbie, raja troll Chris Williams sebagai Oaken, pemilik toko Oaken Maia Wilson sebagai Bulda, troll yang juga ibu yang merawat Kristoff Maurice LaMarche sebagai Raja Arendelle, ayah Anna dan Elsa Jennifer sebagai Ratu Arendelle, ibu Anna dan Elsa | Siapa pengisi suara Elsa dalam film Frozen? | {
"answer_end": 360,
"answer_start": 348,
"text": "Idina Menzel"
} |
Brunei Darussalam atau Brunei[1][2][3][4] dengarkan /bruːˈnaɪ/, nama resmi: Negara Brunei Darussalam, (Malay: Negara Brunei Darussalam, Jawi: نڬارا بروني دارالسلام), adalah negara berdaulat di Asia Tenggara yang terletak di pantai utara pulau Kalimantan. Negara ini memiliki wilayah seluas 5.765km² yang menempati pulau Borneo dengan garis pantai seluruhnya menyentuh Laut Cina Selatan. Wilayahnya dipisahkan ke dalam dua negara bagian di Malaysia yaitu Sarawak dan Sabah. | Berapa luas Brunei Darussalam ? | {
"answer_end": 299,
"answer_start": 291,
"text": "5.765km²"
} |
Sapieha dilahirkan tahun 1867 di Istana Krasiczyn. Keluarganya adalah anggota kaum bangsawan. Ia paling muda dari tujuh bersaudara anak-anak dari Pangeran Adam Stanisław Sapieha-Kodenski dan Putri Jadwiga Klementyna Sanguszko-Lubartowicza. | Kapan Pangeran Adam Stefan Stanisław Bonfatiusz Józef Sapieha lahir ? | {
"answer_end": 29,
"answer_start": 25,
"text": "1867"
} |
Wanderers, klub yang didirikan oleh orang-orang sekolah negeri dan diperkuat pemain-pemain universitas, menjadi juara untuk pertama kalinya. Di final, mereka mengalahkan Kennington Oval, 1-0. Pada pertandingan yang disaksikan sekitar 2.000 orang itu, gol kemenangan Wanderers dicetak Morton Betts. | Siapa pemenang Piala FA I ? | {
"answer_end": 296,
"answer_start": 284,
"text": "Morton Betts"
} |
Perbatasan Denmark dengan Jerman adalah sepanjang 68km, dan dikelilingi 7.314km garis pantai. Luasnya 43.094km2. Sejak tahun 2000 Denmark telah terhubung dengan Jembatan Øresund ke Swedia selatan. | Berapa luas negara Denmark? | {
"answer_end": 111,
"answer_start": 102,
"text": "43.094km2"
} |
Kabupaten Ketapang adalah salah satu Daerah Tingkat II di provinsi Kalimantan Barat. Ibu kota kabupaten ini terletak di Kota Ketapang, sebuah kota yang terletak di tepi Sungai Pawan. Kabupaten ini memiliki luas wilayah 31.240,74km² dan berpenduduk sebesar 427.460 Jiwa (2010). | Berapakah luas Kabupaten Ketapang? | {
"answer_end": 231,
"answer_start": 219,
"text": "31.240,74km²"
} |
Protagonis (bahasa Yunani: protagonistes) adalah tokoh utama dalam buku, film, permainan video, maupun teater. Dalam literatur, protagonis adalah tokoh yang melawan antagonis. Protagonis sering merupakan seorang pemeran utama, kadang-kadang seorang jagoan atau hal lainnya yang merupakan konflik dengan antagonis. | Apa yang dimaksud dengan tokoh protagonis ? | {
"answer_end": 109,
"answer_start": 49,
"text": "tokoh utama dalam buku, film, permainan video, maupun teater"
} |
Arab Saudi adalah negara monarki absolut, meskipun, menurut Undang-undang Arab Saudi yang diadopsi oleh keputusan pemerintah pada tahun 1992, raja harus mematuhi Syariah (yaitu, hukum Islam) dan Al-Quran.[3] Al-Quran dan Sunnah dinyatakan sebagai konstitusi negara.[4] Tidak ada konstitusi tertulis yang sah, sehingga dasar konstitusi Al-Quran dan Sunnah menurut interpretasi. Ini dilakukan oleh ulama, organisasi agama Arab Saudi.[5] | Bagaimanakah sistem pemerintahan Arab saudi ? | {
"answer_end": 40,
"answer_start": 25,
"text": "monarki absolut"
} |
Angkutan cepat di Roma (Italian: Metropolitana di Roma) adalah sisitem transportasi bawah tanah publik yang beroperasi di Roma, Italia. Jalur ini dibuka pada tahun 1955. Saat ini ada dua jalur yang beroperasi, Jalur A (warna oranye) dan Jalur B (biru). Jalur ketiga, Jalur C (hijau), dan cabang baru dari Jalur B, sedang dalam pembangunan. Rencana juga dilakukan untuk jalur keempat. Jalur saat ini (38 km) memiliki bentuk X dengan keduanya saling bersilangan di Stasiun Temini, stasiun kereta api uatama di Roma. | Berapa jumlah jalur Angkutan cepat di Roma? | {
"answer_end": 186,
"answer_start": 183,
"text": "dua"
} |
Fungi melakukan reproduksi secara aseksual dan seksual. Reproduksi secara aseksual terjadi dengan pembentukan kuncup atau tunas pada jamur uniseluler serta pemutusan benang hifa (fragmentasi miselium) dan pembentukan spora aseksual (spora vegetatif) pada fungi multiseluler. Reproduksi jamur secara seksual dilakukan oleh spora seksual. Spora seksual dihasilkan secara singami. Singgami terdiri dari dua tahap, yaitu tahap plasmogami dan tahap kariogami. | Bagaimana proses pembentukan jamur? | {
"answer_end": 54,
"answer_start": 6,
"text": "melakukan reproduksi secara aseksual dan seksual"
} |
Pennsylvania adalah sebuah negara bagian di Amerika Serikat. Negara bagian ini terletak di pesisir timur Amerika Serikat (East Coast). Pada tahun 2008, negara bagian ini memiliki jumlah penduduk sebesar 3.642.361 jiwa dan memiliki luas wilayah 116.024km². Ibu kotanya adalah Harrisurg. | Berapa luas wilayah Pennsylvania? | {
"answer_end": 254,
"answer_start": 244,
"text": "116.024km²"
} |
Kompleks candi ini terletak di kecamatan Prambanan, Sleman, DI Yogyakarta dan kecamatan Prambanan, Klaten, Jawa Tengah[1] kurang lebih 17 kilometer timur laut Yogyakarta, 50 kilometer barat daya Surakarta dan 120 kilometer selatan Semarang, persis di perbatasan antara provinsi Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta.[2] Letaknya sangat unik, Candi Prambanan terletak di wilayah administrasi desa Bokoharjo, Prambanan, Sleman, sedangkan pintu masuk kompleks Candi Prambanan terletak di wilayah adminstrasi desa Tlogo, Prambanan, Klaten. | Dimana letak candi Prambanan? | {
"answer_end": 118,
"answer_start": 31,
"text": "kecamatan Prambanan, Sleman, DI Yogyakarta dan kecamatan Prambanan, Klaten, Jawa Tengah"
} |
Nama FALINTIL merupakan singkatan dari nama lengkap dalam Portugis, Forças Armadas da Libertacao Nacional de Timor-Leste. Dalam Indonesia ini diterjemahkan sebagai Angkatan Bersenjata untuk Pembebasan Nasional Timor Timur. | Apa itu Falintil ? | {
"answer_end": 120,
"answer_start": 68,
"text": "Forças Armadas da Libertacao Nacional de Timor-Leste"
} |
jmpl|Coves d'Artà, Mallorca, Spanyol Stalagmit adalah pembentukan gua secara vertikal (tumbuh dari bawah ke atas).[1] Stalagmit terbentuk dari kumpulan kalsit yang berasal dari air yang menetes.[2] Stalagmit ditemukan di lantai gua, biasanya langsung ditemukan di bawah stalaktit.[1] Mineral yang dominan dalam pembentukan stalagmit adalah kalsit (kalsium karbonat).[3] Mineral lainnya meliputi karbonat lain, opal, kalsedon, limonit dan beberapa sulfida.[3] | Apa itu stalakmit? | {
"answer_end": 85,
"answer_start": 54,
"text": "pembentukan gua secara vertikal"
} |
Michaelangelo meninggal dunia pada 18 Februari 1564 di usia 88 tahun. Ia sempat membuat parodi Pietà, dengan mengganti Bunda Maria dengan sosok yang diduga adalah dirinya sendiri. | umur berapakah saat Michelangelo Buonarroti meninggal dunia? | {
"answer_end": 68,
"answer_start": 60,
"text": "88 tahun"
} |
jmpl|250px|Kapal segel merah (Shuinsen) Jepang tahun 1634, memakai desain layar persegi dan segitiga (lateen), kemudi, dan buritan gaya Barat. Kapal ini umumnya dipersenjatai 6-8 meriam. Museum Sains Kelautan Tokyo. Kapal segel merah(朱印船,Shuinsen) adalah kapal layar bersenjata pedagang Jepang yang berlayar dalam perdagangannya ke pelabuhan-pelabuhan Asia Tenggara, dengan izin bersegel merah yang dikeluarkan di awal Keshogunan Tokugawa, pada paruh pertama abad ke-17. Antara 1600 dan 1635, lebih dari 350 kapal Jepang melakukan pelayaran dagang ke luar negeri di bawah sistem izin ini. | tahun berapakah kapal segel merah berlayar? | {
"answer_end": 57,
"answer_start": 53,
"text": "1634"
} |
jmpl|Uang logam Jepang, ¥1, ¥5, ¥10, ¥50, ¥100, ¥500 Yen adalah mata uang Jepang. Simbol: ¥; atau dalam bahasa Jepang: en(円). | apakah mata uang yang digunakan di Jepang? | {
"answer_end": 56,
"answer_start": 53,
"text": "Yen"
} |
Pada tahun yang sama pula, Philo Farnsworth berhasil membuat sistem televisi pertama di dunia dengan pemindai elektronik pada kedua perangkat tampilan dan pickup,[13] di mana temuannya ini pertama kali ia demonstrasikan di depan media pers pada 1 September 1928.[13][14] | siapakah pencipta TV? | {
"answer_end": 43,
"answer_start": 27,
"text": "Philo Farnsworth"
} |
Kota itu dikepung sebagai bagian dari Operasi Ofensif Lower Silesian pada tanggal 13 Februari 1945 oleh Angkatan Darat ke-6 (Soviet) dari Front ke-1 Ukraina yang dipimpin oleh Marsekal Ivan Koniev, dan pengepungan Breslau selesai dihari berikutnya. Front ke-1 Ukraina mengepung kota dengan korps Senapan ke-22 dan ke-74, dan dilindungi oleh korps ke-77, serta unit-unit lain yang lebih kecil. 50,000 pasukan jerman yang membela kota.[2] Pengepungan Breslau terdiri dari pertempuran jalanan dari rumah-ke-rumah yang merusak. Kota itu dibombardir oleh artileri dari Angkatan Darat ke-6 (Soviet), serta Angkatan Udara ke-2 (Soviet) dan Angkatan Udara ke-18 (Soviet), dan kehancuran yang disebabkan oleh tentara Jerman. | Mengapa Pertempuran Breslau terjadi? | {
"answer_end": 196,
"answer_start": 26,
"text": "bagian dari Operasi Ofensif Lower Silesian pada tanggal 13 Februari 1945 oleh Angkatan Darat ke-6 (Soviet) dari Front ke-1 Ukraina yang dipimpin oleh Marsekal Ivan Koniev"
} |
Dinasti Ikhsyidiyah adalah dinasti yang memerintah Mesir pada tahun 935 sampai 969. Muhammad bin Tughj al-Ikhshid, adalah seorang tentara budak keturunan Turki,[1][2][3] yang ditunjuk sebagai Gubernur oleh Kekhalifahan Abbasiyah[4] Dinasti menggunakan gelar Arab Wali karena posisi mereka sebagai gubernur di bawah Abbasiyah. Ikhsyidiyah berkuasa sampai Fatimiyah menguasai Fustat pada tahun 969.[5] | Siapa itu al-Ikhshīd ? | {
"answer_end": 228,
"answer_start": 130,
"text": "tentara budak keturunan Turki,[1][2][3] yang ditunjuk sebagai Gubernur oleh Kekhalifahan Abbasiyah"
} |
Pecahan (Fraksi) adalah istilah dalam matematika yang terdiri dari pembilang dan penyebut. Hakikat transaksi dalam bilangan pecahan adalah bagaimana cara menyederhanakan pembilang dan penyebut. Penyederhanaan pembilang dan penyebut akan memudahkan dalam operasi aritmetika sehingga tidak menghasilkan angka yang terlalu besar tetapi tetap mempunyai nilai yang sama. Contohnya: bila dibandingkan antara 50/100 dan ½ maka lebih mudah dan sederhana melihat angka ½. 50/100 terlihat sebagai ”angka raksasa” yang kelihatannya lebih kompleks dibandingkan ½, padahal sebenarnya kedua angka ini tetap memiliki nilai yang sama. Pada operasi penjumlahan dan pengurangan pada pecahan selain disederhanakan juga penyebut</b>nya harus disamakan dengan bilangan yang sama, sedangkan pada operasi perkalian caranya adalah pembilang dikali pembilang, penyebut dikali penyebut. dan dalam operasi pembagian, pecahan yang di kanan dibalikkan, setelah dibalikkan, tanda: diubah menjadi tanda kali (X), seperti 3/4: 5/6 = 3/4 X 6/5 = 18/20 = 9/10. | Apa itu bilangan pecahan? | {
"answer_end": 89,
"answer_start": 24,
"text": "istilah dalam matematika yang terdiri dari pembilang dan penyebut"
} |
Sebuah molekul adalah gugusan yang secara elektris netral yang tersusun dari dua atau lebih atom yang saling berikatan melalui ikatan kimia.[4][5][6][7][8] Molekul dibedakan dari ion berdasarkan ketiadaan muatan listrik. Namun, dalam fisika kuantum, kimia organik, dan biokimia, istilah molekul sering digunakan dengan agak longgar, juga digunakan untuk ion poliatomik. | apa yang di maksud molekul? | {
"answer_end": 139,
"answer_start": 22,
"text": "gugusan yang secara elektris netral yang tersusun dari dua atau lebih atom yang saling berikatan melalui ikatan kimia"
} |
Sultan Mansur Syah, juga dikenal Alauddin Ibrahim Mansur Syah (meninggal 1870) adalah penguasa ketiga puluh Kesultanan Aceh. Ia merupakan salah satu sultan dari dinasti Bugis. | Siapakah sultan ketiga puluh kesultanan Aceh? | {
"answer_end": 18,
"answer_start": 0,
"text": "Sultan Mansur Syah"
} |
Tari Bali tidak selalu bergantung pada alur cerita.[1] Tujuan utama penari Bali adalah untuk menarikan tiap tahap gerakan dan rangkaian dengan ekspresi penuh.[1] Kecantikan tari Bali tampak pada gerakan-gerakan yang abstrak dan indah.[1] Tari-tari Bali yang paling dikenal antara lain pendet, gabor, baris, sanghyang dan legong.[1] | Apakah tarian yang terkenal yang berasal dari daerah Bali ? | {
"answer_end": 327,
"answer_start": 285,
"text": "pendet, gabor, baris, sanghyang dan legong"
} |
Kesultanan Kacirebonan adalah berdiri pada tahun 1808 sebagai hasil perundingan keluarga besar kesultanan Kanoman dikarenakan telah bertahtanya Sultan Anom V Pangeran Raja Abu Soleh Immamudin yang merupakan adik dari Pangeran Raja Kanoman (putera tertua Sultan Anom IV Pangeran Raja Adipati Muhammad Chaerudin), hasil dari perundingan besar menghasilkan bahwa kesultanan Kanoman dibagi menjadi dua, yaitu kesultanan Kanoman dengan sultannya Sultan Anom V Pangeran Raja Abu Soleh Immamudin dan kesultanan Kacirebonan dengan sultannya adalah Pangeran Raja Kanoman yang diberi gelar Sultan Kacirebonan I Sultan Cerbon Kacirebonan Amirul Mukminin. Pada masa awal menjabat Sultan Kacirebonan I tidak memiliki keraton dia hidup sederhana dengan permaisurinya yaitu Ratu Raja Resminingpuri di Taman Sari Gua Sunyaragi dan selalu menolak uang pensiunan yang diberikan oleh Belanda. Baru setelah dia meninggal pada tahun 1814, dikarenakan putranya yang masih kecil yaitu Pangeran Raja Madenda, Ratu Raja Resminingpuri memutuskan untuk membangun keraton Kacirebonan dan menjadi wali sementara bagi puteranya. | Siapa raja pertama Kesultanan Kacirebonan ? | {
"answer_end": 238,
"answer_start": 217,
"text": "Pangeran Raja Kanoman"
} |
Sejarah tabel periodik mencerminkan perkembangan pemahaman sifat-sifat kimia selama lebih dari satu abad. Peristiwa terpenting dalam sejarahnya terjadi pada tahun 1869, ketika tabel dipublikasikan oleh Dmitri Mendeleev,[1] yang mengembangkan tabel berdasarkan pengembangan terdahulu oleh ilmuwan seperti Antoine-Laurent de Lavoisier dan John Newlands, tetapi hanya Mendeleev yang mendapat kredit untuk pengembangannya. | kapankah tabel periodik diciptakan pertama kali? | {
"answer_end": 167,
"answer_start": 163,
"text": "1869"
} |
Seri Kamen Rider merupakan hasil produksi bersama Mainichi Broadcasting System/NET, dan dibuat oleh Studio Toei. Adaptasi manga Kamen Rider diterbitkan di Shōnen Magazine pada masa yang sama. Kamen Rider adalah serial Kamen Rider yang pertama dari serangkaian serial Kamen Rider. | Siapa yang memproduksi Kamen Rider? | {
"answer_end": 82,
"answer_start": 50,
"text": "Mainichi Broadcasting System/NET"
} |
Naruto (ナルト) adalah sebuah serial manga karya Masashi Kishimoto yang diadaptasi menjadi serial anime. Manga Naruto bercerita seputar kehidupan tokoh utamanya, Naruto Uzumaki, seorang ninja yang hiperaktif, periang, dan ambisius yang ingin mewujudkan keinginannya untuk mendapatkan gelar Hokage, pemimpin dan ninja terkuat di desanya. Serial ini didasarkan pada komik one-shot oleh Kishimoto yang diterbitkan dalam edisi Akamaru Jump pada Agustus 1997.[1] | kapankah serial anime manga Naruto dimulai pertama kali? | {
"answer_end": 450,
"answer_start": 446,
"text": "1997"
} |
Tokoh utama dalam serial ini adalah Monkey D. Luffy, seorang bajak laut muda yang bermimpi untuk menggantikan Gol D. Roger, mantan Raja Bajak Laut (Pirate King) yang telah meninggal, dengan jalan menemukan harta karun legendaris miliknya, "One Piece". Selama perjalanannya, Luffy merekrut beragam anggota kru untuk kelompok bajak lautnya, Bajak Laut Topi-Jerami, termasuk di antaranya ahli pedang Roronoa Zoro, navigator Nami, inventor dan penembak jitu Usopp, koki dan ahli bela diri Sanji, rusa antropomorfis dan dokter Tony Tony Chopper, arkeolog Nico Robin, cyborg ahli kapal Franky, dan musisi kerangka-hidup Brook. Bersama mereka mengarungi laut untuk mencapai mimpi mereka, menghadapi bajak laut lain, bounty hunter, organisasi kriminal, revolusioner, agen rahasia, dan tentara World Government, serta beragam teman dan musuh lain. | siapakah karakter utama dalam One Piece? | {
"answer_end": 51,
"answer_start": 36,
"text": "Monkey D. Luffy"
} |
Kabupaten Kolaka mencakup wilayah daratan dan kepulauan yang memiliki daratan seluas 3.391km2 dan wilayah perairan (laut) diperkirakan seluas ± 5.000km2. | Berapa luas Kabupaten Kolaka Utara? | {
"answer_end": 93,
"answer_start": 85,
"text": "3.391km2"
} |
Prinsip ekonomi merupakan pedoman untuk melakukan tindakan ekonomi yang didalamnya terkandung asas dengan pengorbanan tertentu diperoleh hasil yang maksimal. Prinsip ekonomi adalah dengan pengorbanan sekecil-kecilnya untuk memperoleh hasil tertentu, atau dengan pengorbanan tertentu untuk memperoleh hasil semaksimal mungkin. | Apakah prinsip dasar dari ekonomi ? | {
"answer_end": 324,
"answer_start": 188,
"text": "pengorbanan sekecil-kecilnya untuk memperoleh hasil tertentu, atau dengan pengorbanan tertentu untuk memperoleh hasil semaksimal mungkin"
} |
Durian adalah nama tumbuhan tropis yang berasal dari wilayah Asia Tenggara, sekaligus nama buahnya yang bisa dimakan. Nama ini diambil dari ciri khas kulit buahnya yang keras dan berlekuk-lekuk tajam sehingga menyerupai duri. Sebutan populernya adalah "raja dari segala buah" (King of Fruit). Durian adalah buah yang kontroversial, meskipun banyak orang yang menyukainya, namun sebagian yang lain malah muak dengan aromanya. | Dari mana asal pohon durian? | {
"answer_end": 74,
"answer_start": 61,
"text": "Asia Tenggara"
} |
Krisis politik Belgia 2007-2011 merupakan salah satu krisis yang terpanjang dalam sejarah politik Belgia. Krisis ini terjadi karena adanya perbedaan posisi antara kelompok partai politik Belanda dan kelompok partai politik Perancis. | Apa penyebab utama dari Krisis politik Belgia 2007-2011? | {
"answer_end": 231,
"answer_start": 132,
"text": "adanya perbedaan posisi antara kelompok partai politik Belanda dan kelompok partai politik Perancis"
} |
Sungai Nil (Arabic: النيل, romanized:an-nīl atau bahasa Mesir/Koptik iteru ), di Afrika, adalah satu dari dua sungai terpanjang di Bumi. Sungai Nil mengalir sepanjang 6.650km atau 4.132 mil dan membelah tak kurang dari sembilan negara yaitu: Ethiopia, Zaire, Kenya, Uganda, Tanzania, Rwanda, Burundi, Sudan, Sudan Selatan dan tentu saja Mesir. Karena sungai Nil mempunyai sama artinya dalam sejarah bangsa Mesir (terutama Mesir kuno) maka sungai Nil identik dengan Mesir. | Sungai apa yang terpanjang di Africa? | {
"answer_end": 10,
"answer_start": 7,
"text": "Nil"
} |
Raja Abdulaziz (juga dikenal sebagai Ibn Saud) memulai pendirian Arab Saudi saat ini sejak 1902, dengan menjadikan keluarganya sebagai emir Riyadh. Ia kemudian memulai penaklukan pertamanya ke Nejd (1922) dan kemudian Hejaz (1925). Ia memegang jabatan sebagai Sultan Nejd, serta Raja Hejaz dan Nejd, kemudian berubah menjadi Kerajaan Arab Saudi pada 1932. | Siapa raja pertama Arab Saudi? | {
"answer_end": 14,
"answer_start": 0,
"text": "Raja Abdulaziz"
} |
Paus (dari Dutch: paus; Latin: papa dari Greek: πάππας pappas,[1] "ayah")[2] adalah Uskup Roma dan pemimpin Gereja Katolik di seluruh dunia.[3] Keutamaan Uskup Roma sebagian besar berasal dari peranannya dalam tradisi sebagai penerus Santo Petrus, kepada siapa Yesus memberikan kunci Surga dan kuasa untuk "mengikat dan melepaskan" serta menyebutnya sebagai "batu karang" yang di atasnya Gereja kemudian dibangun. Paus saat ini adalah Paus Fransiskus, terpilih pada tanggal 13 Maret 2013, menggantikan Paus Benediktus XVI.[4] | Siapa nama pemimpin gereja ? | {
"answer_end": 4,
"answer_start": 0,
"text": "Paus"
} |
Spesies atau jenis adalah suatu takson yang dipakai dalam taksonomi untuk menunjuk pada satu atau beberapa kelompok individu (populasi) yang serupa dan dapat saling membuahi satu sama lain di dalam kelompoknya (saling membagi gen) namun tidak dapat dengan anggota kelompok yang lain. Anggota-anggota dalam suatu spesies jika saling berkawin dapat menghasilkan keturunan yang fertil tanpa hambatan reproduktif. Dapat terjadi, sejumlah kelompok dalam suatu spesies tidak saling berkawin karena hambatan geografis namun bila dipertemukan dan dikawinkan dapat menghasilkan keturunan fertil. Dua spesies yang berbeda jika saling berkawin akan menghadapi masalah hambatan biologis; apabila menghasilkan keturunan yang sehat, keturunan ini biasanya steril/mandul. Definisi ini pada beberapa kasus tidak dipenuhi, sehingga muncul masalah spesies. Dalam kasus-kasus tersebut, ukuran yang sering digunakan untuk menentukan spesies berbeda-beda, seperti kesamaan DNA, morfologi, atau relung ekologi. Lebih jauh lagi, munculnya ciri-ciri khas tertentu dapat membagi spesies menjadi takson yang lebih kecil, seperti upaspesies (dalam botani, disebut juga varietas, subvarietas, dan formae). | Apakah yang dimaksud dengan spesies ? | {
"answer_end": 282,
"answer_start": 32,
"text": "takson yang dipakai dalam taksonomi untuk menunjuk pada satu atau beberapa kelompok individu (populasi) yang serupa dan dapat saling membuahi satu sama lain di dalam kelompoknya (saling membagi gen) namun tidak dapat dengan anggota kelompok yang lain"
} |
Perang DuniaII atau Perang Dunia Kedua (biasa disingkat menjadi PDII atau PD2) adalah sebuah perang global yang berlangsung mulai tahun 1939 sampai 1945. Perang ini melibatkan banyak sekali negara di dunia —termasuk semua kekuatan besar—yang pada akhirnya membentuk dua aliansi militer yang saling bertentangan: Sekutu dan Poros. Perang ini merupakan perang terluas dalam sejarah yang melibatkan lebih dari 100 juta orang di berbagai pasukan militer. Dalam keadaan "perang total", negara-negara besar memaksimalkan seluruh kemampuan ekonomi, industri, dan ilmiahnya untuk keperluan perang, sehingga menghapus perbedaan antara sumber daya sipil dan militer. Ditandai oleh sejumlah peristiwa penting yang melibatkan kematian massal warga sipil, termasuk Holocaust dan pemakaian senjata nuklir dalam peperangan, perang ini memakan korban jiwa sebanyak 50 juta sampai 70 juta jiwa. Jumlah kematian ini menjadikan Perang Dunia II konflik paling mematikan sepanjang sejarah umat manusia.[1] | Kapan perang Dunia II dimulai ? | {
"answer_end": 140,
"answer_start": 136,
"text": "1939"
} |
Sejak kecil, putra kedelapan pasangan H.M. Yahya Matusin dan Hj. Komariah Yahya ini telah bercita-cita menjadi orang terkenal. Baginya keterkenalan itu memudahkan semua persoalan. Bakat seni, khususnya musik sudah terlihat sejak ia di SD. Tantowi senang menyanyi, khususnya lagu-lagu barat yang kemudian ia kenal sebagai lagu-lagu Country. Darah musik mengalir dari ayahnya yang ketika muda dikenal di kampungnya di Indralaya, Sumatera Selatan sebagai seorang pemusik dan penyanyi. Untuk mewujudkan mimpi besarnya, Tantowi tak segan bekerja keras. Ia les bahasa Inggris sejak kelas 1 SMP, sesuatu yang masih jarang dilakukan anak seusianya untuk ukuran di Palembang pada waktu itu. Dan untuk les 3 kali seminggu yang harus ditempuh dengan jalan kaki dengan jarak 10 kilometer berarti dia harus mengorbankan waktunya untuk bermain. Menurut ayahnya, menguasai bahasa Inggris adalah jalan untuk menuju sukses. Disamping tekun, Tantowi juga berbakat di bahasa. Bahasa Inggris cepat dikuasainya dan akhirnya ia diminta mengajar di tempat dia kursus tersebut. Lulus SLTA, dia merantau ke Jawa untuk kuliah dalam rangka mengejar mimpinya untuk menjadi orang terkenal, meninggalkan berbagai kemudahan yang sudah diraihnya di daerah, antara lain gaji dari mengajar Bahasa Inggris dan kesempatan bekerja dimana-mana karena kemampuannya berbahasa asing. Sesuatu yang langka waktu itu. | dari manakah asal Tantowi Yahya? | {
"answer_end": 665,
"answer_start": 656,
"text": "Palembang"
} |
Adalah Angkatan Laut Kekaisaran Jepang (Kaigun) yang menggunakan kapal Induk secara efektif pada awal Perang Dunia II. Akibat perjanjian maritim antara Inggris Amerika dan Jepang serta Perancis dan Jerman disepakati rasio tonase 5:5:3:1,5:1,5 untuk Amerika Serikat, Inggris, Jepang, Perancis dan Jerman membuat Jepang mengakalinya dengan membuat kapal induk ukuran sedang tetapi dilengkapi kekuatan udara yang mematikan sekalipun menuai kemarahan dari pihak militer sendiri. Bukti dari rekayasa Jepang adalah serangan atas Pearl Harbour 9 Desember 1941 yang menyadarkan Barat akan fungsi kapal induk yang dapat melakukan serangan mematikan atas instalasi sasaran lawan. Saat mulainya Perang Pasifik, Jepang memiliki 6 kapal induk yaitu Akagi, Kaga, Soryu, Hiryu, Shokaku, dan Zuikaku, dan 2 kapal induk ringan yaitu Hosho dan Ryujo. Jepang kehilangan 4 kapal induknya pada Pertempuran Midway, yaitu Akagi, Kaga, Soryu, dan Hiryu. Sejak saat itu, ofensif-ofensif Jepang menggunakan kapal induk sudah dihentikan dan menjadi tidak berarti lagi. | berapakah jenis kapal yang ada dalam Perang Dunia II? | {
"answer_end": 831,
"answer_start": 716,
"text": "6 kapal induk yaitu Akagi, Kaga, Soryu, Hiryu, Shokaku, dan Zuikaku, dan 2 kapal induk ringan yaitu Hosho dan Ryujo"
} |
Manga(Japanese:漫画,Hepburn:Manga, dengarkan; English: /ˈmæŋ.ɡə/ atau /ˈmɑːŋ.ɡə/) merupakan komik yang dibuat di Jepang, kata tersebut digunakan khusus untuk membicarakan tentang komik Jepang, sesuai dengan gaya yang dikembangkan di Jepang pada akhir abad ke-19.[1] Kata tersebut memiliki prasejarah yang panjang dan sangat rumit di awal Kesenian Jepang.[2] Mangaka (漫画家) (baca: man-ga-ka, atau ma-ng-ga-ka) adalah orang yang menggambar manga.[3] | Apa itu manga? | {
"answer_end": 259,
"answer_start": 90,
"text": "komik yang dibuat di Jepang, kata tersebut digunakan khusus untuk membicarakan tentang komik Jepang, sesuai dengan gaya yang dikembangkan di Jepang pada akhir abad ke-19"
} |
Komunitas Flandria menyerap Kawasan Flandria pada 1980 untuk membentuk pemerintahan bangsa Flandria.[19] Perbatasan yang saling melengkapi atas kawasan dan komunitas itu telah menciptakan 2 keanehan khusus: wilayah Kawasan Brusel-Ibukota termasuk Komunitas Flandria dan Prancis, dan keseluruhan wilayah Komunitas penutur bahasa Jerman terletak di dalam Kawasan Walloon. Kawasan Flandria dan Walloon terbagi lebih lanjut dalam entitas administratif yakni provinsi. | Apa nama ibukota Belgia ? | {
"answer_end": 229,
"answer_start": 223,
"text": "Brusel"
} |